Friday, December 26, 2014

contoh jawaban tugas problem teologi islam

NAMA : Ainus Sicha
NIM/Kelas : 932200912
PROBLEM TEOLOGI ISLAM MENURUT SAYA
Dalam era globalisasi ini umat islam banyak mendapatkan tantangan baik dari dalam maupun luar. Salah satu hal yang harus diperhatikan adalah kondisi teologi umat islam itu sendiri. Hal ini dikarenakan seiring berkembangnya zaman banyak sekali bermunculan aliran-aliran yang bertentangan dengan ajaran islam yang ada dalam al-Qur’an dan hadis terutama dalam hal ketuhanan. Permasalahan teologi juga mendapatkan tantangan dari luar berupa pengaruh pemikiran-pemikiran dan kemajuan bangsa barat yang tidak dapat dipungkiri mempunyai pengaruh terhadap kondisi umat islam sekarang ini.
Salah satu contoh aliran yang mengatasnamakan islam, akan tetapi prakteknya bertentangan dengan ajaran islam adalah golongan LDII (Lembaga dakwah Islam Indonesia). Aliran ini didirikan oleh Mendiang Nur Hasan Ubaidah Lubis. Aliran ini dilarang oleh kejaksaan Tinggi Jawa Timur Karena meresahkan masyarakat Jawa Timur. Banyak orang yang tertarik dengan ajaran ini antara lain karena adanya ajaran tebus dosa. Meskipun aliran ini telah mendapatkan larangan akan tetapi aliran ini masih bekembang luas di Indonesia. Salah satu pusatnya ada di daerah Burengan kota Kediri jawa timur. Aliran ini dianggap sesat karena mereka menganggap bahwa umat islam diluar golongan mereka adalah kafir dan najis, termasuk kedua orang tua sekalipun. Sehingga apabila ada orang islam diluar golongan mereka melakukan ibadah di masjid mereka, maka masjid bekas tempat sholatnya akan segera disucikan karena dianggap sudah terkena najis, aram menikahi orang di luar kelompoknya, Harta benda diluar kelompok mereka dianggap halal untuk diambil atau dimiliki dengan cara bagaimanapun, misalnya: merampok, mencuri, korupsi dll. asal tidak ketahuan. Dosa bisa ditebus kepada sang Amir atau Imam dan besarnya tebusan tergantung besar kecilnya dosa yang diperbuat dan ditentukan oleh Amir/Imam.
Aliran ini dapat membahayakan bagi kondisi umat islam. Hal ini dikarenakan ajaran-ajaran yang disebarkan dapat memecah belah umat islam karena mereka menganggap orang diluar golongan mereka adalah kafir dan najis. Ajaran ini menyebabkan tidak adanya kesatuan dalam tubuh islam, sehingga islam akan sangat mudah untuk dipecah belah dan bercerai berai.
Dari salah satu contoh permasalahan yang terjadi di atas, semakin jelas bahwa banyak sekali bermunculan aliran-aliran yang mengatasnamakan bagian dari aliran agama islam, akan tetapi pada prakteknya ajaran yang mereka bawa jauh bertentangan dengan ajaran islam itu sendiri. Sasaran dari aliran –aliran ini adalah pemeluk agama islam yang imannya masih tipis dan pengetahuannya tentang ajaran islam masih sangat dangkal, sehingga mereka sangat mudah untuk dipengaruhi.
Dari uraian di atas dapat ditarik benang merah bahwa permaslahan teologi yang terjadi sekarang lebih banyak disebabkan oleh umat islam itu sendiri. Banyaknya orang yang mengaku islam,akan tetapi dalam kesehariannya tidak mencermikan akhlak dan cara hidup seorang muslim. Banyak orang yang mendambakan untuk menjadi seorang pemimpin islam, sehingga mereka menciptakan aliran-aliran yang menurut pemikiran sendiri meskipun tidak sesuai dengan ajaran islam yang sesungguhnya. Ajaran yang diberikan biasanya lebih mudah daripada ajaran yang dibawa oleh Rasulullah SAW. Hal ini dimaksudkan agar ajaran mereka mudah diterima dan dipilih oleh orang yang pengetahuan islamnya masih sangat dangkal.
Permasalahan islam yang terjadi juga tidak dapat dihindarkan dari pengaruh pemikiran barat terkait dengan globalisasi dan modernitas. Permasalahan tejadi ketika terdapat pemikiran yang berasal dari bangsa Barat yang tidak sesuai dengan ajaran yang ada di dalam al-Qur’an dan hadis, akan tetapi umat islam banyak yang mengikutinya karena ingin mengikuti perkembangan zaman. Hal ini dapat menyebabkan kekeringan akidah dan pendangkalan iman. Manusia modern yang bersikap rasional, materialis, sekuralis, dan pragmatis dalam menghadapi kehidupan cenderung mengiring mereka menjadi manusia yang anti Tuhan dan mengabaikan keimanan. Zaman modern memang telah membawa banyak kemudahan dan manfaat terutama yang bersifat materi. Namun mengabaikan dimensi spiritualitas manusia sehingga bersama kemajuan yang ia bawa, dapat membahayakan umat islam. zaman modern juga membawa begitu banyak malapetaka terhadap umat islam.
Dari uraian diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa permasalah teologi yang tejadi sekarang berasal dari dalam yakni munculnya banyak aliran-aliran sesat yang tidak sesuai dengan ajaran islam, dan pemasalan yang disebabkan oleh factor dari luar berupa pengaruh tantangan pemikiran bangsa barat yang dapat menggiring islam menjadi insan yang anti Tuhan. Berkenaan dengan hal ini, berpegang teguh pada al-Qur’an dan hadis serta mengikuti ijma’ dan Qiyas adalah yang tepat untuk mengobati penyakit kronis manusia modern serta dapat membentengi diri dari pengaruh ajaran-ajaran sesat.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : contoh jawaban tugas problem teologi islam

0 comments:

Post a Comment